Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2013

Timnas U 19 dan Harapan Baru Sepakbola Indonesia

Gambar
Timnas U 19 membawa sejumlah pesan bagi PSSI. Sudah saatnya pembinaan pemain usia muda mendapatkan prioritas ketimbang mengejar prestasi instan lewat naturalisasi. Bolehlah berkaca pada keberhasilan Singapura meraih juara piala AFF 2004 dengan materi pemain naturalisasi atau keberadaan Mauro Camoranesi sebagai pemain naturalisasi dalam skuad Italia yang menjuarai piala dunia 2006, tapi jangan pula melupakan bahwa keberhasilan Malaysia menjuarai piala AFF 2010 terasa "lebih manis" rasanya dan bagaimana Italia di piala dunia selanjutnya tidak sanggup lolos dari fase grup karena kekurangan amunisi penerus yang muda dan berkualitas. Tengoklah kesabaran Spanyol memupuk prestasi dengan pembinaan usia muda yang sebagian besar datang dari akademi La Masia Barcelona. Iniesta, Xavi, Puyol, Busquest dipadukan dengan talenta lain seperti Fabregas, Torres dan Villa secara konsisten meraih juara Euro 2008 dan 2012 dengan diselingi juara piala dunia 2010. Di saat generasi emas ini be